BlackBerry Z30 Hadir di Asia Pekan Ini

Technology -

Headline

YahooTrend, Jakarta - Smartphone unggulan terbaru BlackBerry, Z30 dikabarkan akan hadir di kawasan Asia pada pekan ini.



Z30 disebut akan memulai debutnya di Malaysia pada 18 September dan disusul di negara lainnya termasuk Indonesia, salah satu pasar terbesar BlackBerry.



Z30 adalah suksesor dari Z10. Perangkatnya disebut akan dijejali layar 5 inci Super AMOLED beresolusi 1280 x 768 piksel, prosesor dual-core 1,7 GHz dengan RAM 2GB RAM, OS BB 10.2.0.1442, dan baterai berkapasitas 2880mAh.



Spesifikasi lainnya adalah kapasitas penyimpanan internal 16GB dengan slot microSD, pengisian nirkabel Qi dan kamera utama 8 megapiksel., seperti dinukil Pocket-Lint.


BlackBerry juga telah menyiratkan sebelumnya bahwa Z30 dirancang sebagai perangkat gaming.



Selain pengumuman Z30, acara yang digelar pada 18 September tersebut juga bisa mengumumkan kehadiran BBM for Android & iOS yang telah lama dinantikan kehadirannya.





Source:Tablet Android

0 comments "BlackBerry Z30 Hadir di Asia Pekan Ini", Read or Post Comments

Post a Comment